Keunggulan Epson Printer L800 dan Harga Terbaru

Keunggulan Epson Printer L800 dan Harga Terbaru – Semua orang tahu jika Epson adalah salah satu perusahaan printer, yang gemar mengembangkan kecanggihan teknologi pada setiap produk yang dikeluarkannya. Kali ini kita mengulas spesifikasi dan harga printer Epson L800, yang merupakan peroduk tidak kalah saing di kelas printer berteknologi teranyar keluaran merk-merk populer lainnya.
Selain itu printer ini memiliki keunggulan yang luar biasa dengan menggunakan tangki tinta asli pertama di dunia.

Printer keren yang satu ini memang sengaja dirancang untuk dapat menghasilkan cetakan berkualitas premium dan luar biasa. Adanya kualitas yang bagus tersebut, sudah tentu berasal dari tinta asli Epson, yaitu tinta yang telah terstandar ISO/ICE 24711 dan ISO/ICE 24712. Sekalipun demikian, ternyata biaya operasional printer Epson l800 terbilang cukup terjangkau di pasaran Indonesia lho.
Keunggulan Epson Printer L800 dan Harga Terbaru
Keunggulan Epson Printer L800 dan Harga Terbaru



Dengan adanya fitur tinta asli pada produk printer Epson L800 ini, maka  akan memberikan hasil cetakan yang terjamin mutu dan kualitasnya. Maka dengan begitu, tentu saja cetakan foto yang berukuran 4R juga akan tetap terlihat jelas, terlihat berkualitas dan juga stabil. Selain itu printer keluaran Epson kali ini juga sudah dilengkapi dengan alat yang disebut sebagai FIT (yaitu fast ink top-up) dengan fungsi untuk mencegah terjadinya kebocoran tinta yang sedang digunakan saat mencetak.

Lalu, pada bagian tinta itu sendiri terdapat topi dan penyaringan yang memiliki fungsi untuk memfilter dan juga untuk mengontrol aliran udara yang masuk. Selain itu pada perangkat perlengkapan printer tersebut, terdapat jumlah tangki tinta sebanyak 6 botol yang masing-masing berukuran 70 ml. Maka dengan jumlah dan ukuran tersebut, tentunya bisa menghasilkan sebanyak 1800 lembar foto berukuran 4R, wow!

Selain kelebihan di atas, printer Epson L800 juga dilengkapi dengan teknologi Print Head Epson Micro Piezo. Adanya teknologi tersebut membuat printer memiliki kemampuan cetak terbaik dengan resolusi 5760×1440 dpi yang luar biasa. Juga teknologi tersebut juga masih dilengkapi dengan VSDT (yaitu Variable Size Droplet Technology), sebuah teknologi yang menyebabkan print head dapat menghasilkan butiran tinta dengan tiga ukuran berbeda-beda. bahkan dengan perpaduan tinta asli Epson, sudah bisa dipastikan jika hasil cetakan foto dapat memberikan gambar dengan detail dan gradasi warna sangat yang halus, lebih jelas serta cemerlang dibanding yang lain. Jadi dengan kata lain, bisa dikatakan secara otomatis kualitasnya akan lebih tahan lama dibandingkan yang lain.

Kemudian selain itu, printe Epson L800 juga telah dilengkapi dengan CD atau DVD printable juga. Anda dapat menggunakan fitur cetak  menggunakan CD atau DVD dengan lebih mudah dan cepat. Jadi dari segi kecepatan, si printer keluaran Epson yang satu ini dapat mencetak hingga tiga puluh empat lembar dalam waktu satu menit, kemudian juga selama 13 detik untuk setiap foto yang berukuran 4R. Harga terbaru Epson L800 adalah masih di kisaran tiga juta Rupiah.

Demikian adalah Keunggulan Epson Printer L800 dan Harga Terbaru. Simak juga Harga Terbaru Printer HP Deskjet 1050.